Sydney (ANTARA) – Saham-saham Australia mengikuti Wall Street lebih rendah pada awal perdagangan Jumat pagi, tetapi diperkirakan akan menutup minggu ini lebih tinggi di tengah laporan keuangan perusahaan-perusahaan yang positif dan spekulasi rebound ekonomi global yang cepat.
Indeks S&P/ASX 200 turun 0,7 persen menjadi 6.841,10 poin pada 00:30 GMT, tertekan saham-saham di sektor penambang dan keuangan.
Namun, pasar Australia berada di jalur untuk mengakhiri minggu 0,5 persen lebih tinggi, didorong oleh laporan laba yang kuat dari perusahaan-perusahaan blue-chips, terutama dari raksasa pertambangan bijih besi, bank dan perusahaan ritel konsumen.
Berita Bursa | Sumber : Saham Australia dibuka jatuh, ikuti pelemahan Wall Street